Rabu, 13 September 2023 Kat : Berita Desa

Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Stunting Tahap Ke-2 untuk 50 Anak Terindikasi Stunting

Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Stunting Tahap Ke-2 untuk 50 Anak Terindikasi Stunting

Jakem Timur, 11 September 2023 kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Stunting tahap ke-2 untuk 50 anak yang terindikasi. Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama antara pihak pemerintah Desa Jembatan Kembar Timur dan Dinas Kesehatan Lombok Barat melalui Puskesmas Jembatan Kembar.

Menu yang diberikan meliputi susu formula 1+ dan 3+, telur, kacang, lauk pauk, dan sebagainya. Bermacam menu yang telah diberi, diharapkan dapat membuat nafsu makan anak jadi meningkat dan dapat bertumbuh kembang dengan baik.

Kegiatan ini dilaksanakan secara bertahap dengan sasaran ibu hamil KEK (Kekurangan Energi Kronis) sebanyak 16 orang dan Balita Stunting sebanyak 50 orang, maka diberikan Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

"yang kami harapkan kesehatan dan kesejahteraan anak-anak kita, makanan yang diberikan merupakan makanan khusus untuk anak-anak bukan untuk orang tua.." yang disampaikan sekertaris desa saat memberikan arahan pada pembagian PMT di kantor Desa 

Stunting memang merupakan penyakit yang membuat anak-anak yang ada di Jembatan Kembar Timur, Kecamatan Lembar umumnya kekurangan gizi sehingga dengan adanya makanan tambahan akan membuat anak-anak di Jakem Timur menjadi sehat dan tidak akan kekurangan gizi terutama untuk ibu-ibu hamil yang harus diberi asupan gizi, dikarenakan adanya stunting itu muncul bermula dari ibu-ibu hamil yang kekurangan gizi dan membuat anak yang lahir akan menjadi telat pertumbuhan.

(Jembatan Kembar Timur/FDIK UINMA/Baiq Annisa Regita Cahyani & Aisyah Azahra Azis)

 

Penulis : Administrator
Dilihat : 1
Belum ada komentar
Form Komentar
Artikel Lainnya

Komentar Terbaru

Statistik Penduduk

Statistik Pengunjung

Pengunjung Hari Ini 124
Pengunjung Kemarin 3
Pengunjung Minggu Ini 131
Pengunjung Bulan Ini 385
Total Pengunjung 500
IP Address 216.73.216.4
Browser Unknown Browser